Kondisi kabel listrik yang terpasang rendah di kawasan Alun-Alun Garut menuai keluhan dari masyarakat. Lokasi tersebut merupakan area publik yang ramai dilalui pejalan kaki serta menjadi salah satu titik kunjungan utama warga maupun wisatawan yang datang ke Kota Garut.
Kabel listrik tersebut dinilai tidak memenuhi standar keselamatan karena posisinya terlalu pendek dan berada dekat dengan permukaan jalur pejalan kaki. Akibatnya, setiap orang yang melintas terpaksa menundukkan kepala agar tidak tersangkut atau menyentuh kabel, sehingga menimbulkan rasa tidak aman.
Situasi ini dinilai sangat berbahaya, khususnya bagi pejalan kaki, anak-anak, dan lansia. Kabel tampak hanya melilit dan melintang di tengah Jalur Pejalan Umum (JPU) tanpa penyangga yang memadai, sehingga berpotensi tersentuh secara tidak sengaja oleh warga yang melintas.
Kekhawatiran warga semakin meningkat dengan adanya potensi kebocoran listrik. Jika terjadi gangguan atau arus bocor, risiko sengatan listrik dapat berdampak fatal bagi siapa pun yang berada di sekitar lokasi tersebut, terutama di area publik yang padat aktivitas.
Atas kondisi tersebut, masyarakat mempertanyakan tanggung jawab PT PLN dan pihak terkait dalam menjamin keselamatan fasilitas umum. Warga berharap segera ada tindakan nyata berupa penataan ulang atau perbaikan instalasi kabel listrik agar kawasan Alun-Alun Garut tetap aman dan nyaman bagi seluruh pengunjung.
Red





